Bali - Kenangan Masa SMP

Malam-malam mngerjakan tugas sembari mendengarkan lagu 2000an awal lagu-lagu seperti arilasso-hampa, arilasso-seandainya,drive-bersama bintang jadi teringat cerita lama haha. tiba-tiba kangen dengan masa-masa SMP dulu. teringat saat perjalanan ke Bali, sungguh pengalaman luar biasa karena untuk pertama kalinya pergi jauh berhari-hari tanpa ornagtua hanya bersama teman-teman, saat itu aku masih kelas 2 SMP. Beruntung pada saat itu tempat dudukku bersebelahan dengan sahabatku septi, dengan ida dan vanti juga tidak jauh karena hanya depan belakang.
(maaf gambar aku comot dari google). Malam-malam melewati PLTU Paiton, padahal saat itu sedang tertidur pulas dibangunkan oleh guruku dan pemandu wisata, tapi syukurlah aku bangun jadi aku bisa melihat pemandangan yang luar biasa cantik pada malam hari. Sungguh indah terlihat bangunan penuh cahaya. seandainya aku bisa memotretnya saat itu. tapi sepertinya tidak semua siswa merasakan apa yang aku rasakan, satu teman ku laki-laki mual di bis karena duduk di belakang sendiri, well kalau diingat-ingat aku suka senyum-senyum sendiri. saat itu aku duduk di pinggir jendela, thanks Septi sudah mengalah untukku, jujur aku sendiri takut kalau mual di jalan karena belum pernah naik bis jauh, sehingga aku harus duduk di dekat jendela. kembali ke PLTU Paiton, setelah melewati PLTU tersebut saat itu kanan kiri jalan gelap sehingga tidak terlihat apa-apa namun aku bisa melihat air di kiri jalan, jadi saat iu aku pikir apa PLTU ini dipinggir laut ya, hhehehe. Terasa mengantuk karena sudah tengah malam, dan tidak lama kemudian sampailah kami di pelabuhan Ketapang. sepi hanya ada bis dari SMP kami dan mungkin ada rombongan lain. dan saat itu kami menunggu lama, ternyata kami terlambat sehingga harus menunggu peyeberangan selanjutnya.
(maaf gambar aku comot dari google) setelah lama menunggu kapal kami tiba, kami bergegas masuk ke kapal feri, waw untuk pertama kalinya naik kapal. kami turun dari bis kemudian pindah ke atas, di atas aku mencoba duduk ternyata malah pusing hehe baru pertama kali naik kapal. kemudian aku mengajak septi untuk melihat laut saja agar tidak pusing. perjalanan di kapal membuat ku lelah, perutku sakit, ternyata aku berhalangan aduh untung aku bawa. rasanya ga enak, pusing naik kapal, sakit perut, dan ngantuk. yah akhirnya kami menikmati surise di kapal tersebut, menurut jadwal sebenarnya kami melihat sunrise di pantai sanur, tapi karena jadwal terlambat jadi cukup di kapal saja. perjalanan berlanjut dari kapal naik bis kembali menuju ke hotel. saat itu aku benar-benar pucat karena menahan sakit perut, yang lucu adalah Ida cuek dan tetap menghidupkan AC mengarah padaku, Septi sampai kasihan melihatku pucat. Yah kadang hal-hal seperti itu suka kami bahas kembali sebagai bahan candaan hehehe. sampai di Bali benar-benar asik, melihat Pulau Dewata yang cantik. Dan dimana-mana aku lebih banyak berdua dengan Septi, hal yang paling aku sayangkan adalah aku tidak bisa melihat Hutan Sangeh karena aku sedang berhalangan dan tidak boleh masuk kedalam, jadi aku hanya bisa menunggu di Bis, Aku sendiri takut untuk keluar bis karena monyet-monyet banyak sekali, dan ganas-ganas, jadi lebih baik aku duduk didalam bis menunggu teman-teman yang lain. untungnya aku tidak sendiri karena beberapa teman yang lain juga ada yang berhalangan. selain itu di Bali juga kami melihat pertujukan seni tari, melihat museum-museum, juga ke pantai. Tak lupa ke joger, beli kaos hehe milihnya lama karea ternyata size nya besar-besar, dan yang ukuranku ada dibawah lemari, hadeh. Antri kasirnya juga panjang sekali akhirnya kami telat ke pantai Kuta. yak disana vanti dan teman-teman yang lain yang tidak ke Joger sudah duluan balik lagi ke bis, vanti dan mbk itri sempat khawatir kalau tidak bisa masuk ke kamar hotel karena kunci aku yang bawa hehe. dan akhirnya karena takut ditinggal bis akuhirnya aku dan septi bergegas naik angkutan dari pantai Kuta menuju ke pemberhentian bis. jadi aku dan septi hanya berdua dari SMP ku di angkutan tersebut dan lainnya dari SMP lain. Angkutannya tebuka sekali ga ada kaca dan kita umpel-umpelan disitu. Jadi sebenarnya aku dan septi di Kuta hanya beberapa menit, hadeh. Pada malam hari sesampainya di hotel kami bersih-bersih diri kemudian di depan kamar kami ada panggung yak disitu guru-guru pada nyanyi dan kita menonton mereka.sambil sesekali tertawa meliha kekonyolan guru-guru dan teman-teman. Cerita seperti ini seolah-olah aku sedang ada pada masa itu. kenangan yang tidak akan aku lupa :). aku ingat waktu perjalanan pulang di kapal aku bilang dengan Septi semoga suatu hari nanti kita bisa ke Pulau Dewata lagi bersama orangtua kita juga. yak aku rasa cita-cita aku semakin dekat, karena calon suamiku bekerja di Bali sekarang, mungkin Septi masih ingat atau tidak dengan mimpi kita sewaktu masih SMP. ya jika aku nanti sudah di Bali tentunya Septi, Vanti dan Ida bisa ke sana juga, mengunjungiku sembari piknik, mungkin ke Kuta lagi, atau Sanur, Tanah Lot kan belum kesampaian dulu hehehe. aamiin. mungkin ga si sebenarnya aku bertemu Andhika di Bali atau bis kita pas-pasann gitu, dan kita tidak saling mengenal dulu, waw lucu bayanginya, Tapi sepertinya Andhika kurang begitu sependapat denganku karena kemungkinannya sangat kecil kita bertemu di sana, Andhika justru berpendapat bahwa ketemunya mungkin justru di perlombaan baris-berbaris/tonti SMP di tingkat provinsi. kita ketemu di lomba, dengan seragam kita yang berbeda, tanpa saling mengenal, dan sekarang kami berjodoh :D Insha Allah, aamiin
First

1 komentar:

Write komentar
Anonim
AUTHOR
3 Februari 2022 pukul 14.44 delete

Online casino site by Casino Site - Choe Casino
Enjoy the thrills of Vegas slot machines 더킹 카지노 at Choe Casino Casino! Play over 1600 casino slots for free, including popular slots and table games.

Reply
avatar